Selasa, 01 Juni 2010

Harga Emas Makin Mahal

Harga emas mencapai level tertinggi dua minggu terakhir. Logam mulia ini menjadi harapan para investor yang khawatir terhadap ketidakpastian ekonomi global, seiring permasalahan baru perbankan di Eropa.

Pada perdagangan Selasa (1/6/2010) waktu setempat, di Divisi Comex New York Mercantile Exchange, harga emas pengiriman Agustus melonjak 11,90 dollar AS (1 persen) menjadi 1.226,90 dollar AS per ounce. Posisi ini merupakan level tertinggi sejak 17 Mei. Sedangkan harga emas untuk pengiriman Juni juga menguat 12,60 dollar AS menjadi 1.224,80 dollar AS.

Sementara pada perdagangan di Hongkong Rabu (2/6/2010) pagi, harga emas dibuka naik ke posisi 1.221,30-1.222,30 dollar AS dari penutupan sebelumnya di posisi 1.219,50-1.220,50 dollar AS.

ADapun, di Indonesia, Antam hari ini mematok harga emas batangan di posisi Rp 367.000 per gram, atau naik dibanding kemarin sebesar Rp 365.000 per gram. Untuk diketahui saja, harga ini berlaku untuk setiap pembelian 1.000 gram alias 1 kg emas.

sumber: http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2010/06/02/10131480/Harga.Emas.Makin.Mahal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar